PBB Buka Pendaftaran Caleg

Jumat, 27 Juni 2008 20:46 WIB

WASPADA ONLINE

(JAKARTA) - Jelang pendaftran caleg di KPU, partai politik berlomba menjaring caleg yang bukan merupakan kadernya. Hal itulah yang dilakukan Partai Bulan Bintang (PBB) dengan membuka pendaftaran caleg bagi masyarakat umum. Syaratnya cukup mudah, siapa saja yang dianggap memiliki kualifikasi caleg akan diterima asal setuju dan mendukung tujuan, visi, dan misi partai berlambang bulan sabit dan bintang itu.


Demikian keterangan tertulis yang dilansir PBB di Jakarta, Kamis (26/6). Pembukaan kesempatan menjadi caleg tersebut merupakan hasil keputusan Rapat Koordinasi Fungsional PBB.

Namun pernyataan tertulis itu tidak menyebutkan tanggal pembukaan dan penutupan pendaftaran caleg tersebut. Selain itu, rapat menetapkan caleg yang terpilih perlu memperhatikan nilai keadilan dan besarnya dukungan masyarakat yang diperoleh calon bersangkutan.

Secara institusional Majelis Pertimbangan Wilayah/Cabang PBB harus dilibatkan dalam penentuan caleg yang diusung partai sesuai dengan tingkatnya masing-masing.

Keterangan itu juga menjelaskan bahwa banyak tokoh internal PBB yang layak dan mampu menjadi Presiden RI seperti Yusril Ihza Mahendra, Fuad Amsyari, Mahrus Amin dan Ahmad Sumargono. "Oleh sebab itu calon presiden dari PBB perlu lebih mengutamakan calon dari internal partai," demikian keterangan itu


Pages